Warga Lorong Durian Kelurahan Wuawua Keluhkan Banjir dan Nasib Guru Honorer kepada AJP – ASLI

SULTRAMERDEKA.COM – Pasangan Calon Wali Kota – Wakil Kota Kendari, Aksan Jaya Putra (AJP) – Andi Sulolipu (ASLI) menggelar kampanye dialogis di Lorong Durian, Kelurahan Wuawua, Kecamatan Wuawua pada Kamis (24/10/2024) siang.

Dalam kampanye dengan door to door ini, warga mengeluhkan masalah banjir yang kerap terjadi di lingkungan mereka setiap musim hujan.

“Warga di sini itu masalahnya banjir. Itu yang kami alami di sini setiap hujan,” keluh seorang ibu yang didatangi AJP – ASLI.

AJP – ASLI menanggapi hal ini dengan menyiapkan program konektivitas sistem drainase yang ada di dalam Kota Kendari.

“Ini bagian dari program unggulan kami juga untuk memperbaiki sistem drainase kita untuk mencegah banjir,” jelas AJP.

Warga lain yang hadir, mengeluhkan kejelasan tenaga guru honorer yang mengajar di sekolah dalam Kota Kendari.

Terkait honorer ini, AJP mengungkap telah menyiapkan program peningkatan tunjangan kinerja untuk guru honorer non-sertifikasi dan pengajar dengan status P3K.

“Anggarannya kita sudah hitung, insya Allah ini bisa kita realisasikan kalau kami menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari,” kata AJP.

Dalam kesempatan ini juga, pasangan AJP – ASLI memaparkan sejumlah program unggulan jika memimpin Kota Kendari.

Program yang dipaparkan di antaranya revitalisasi air bersih, beasiswa, bantuan UMKM, umroh gratis, perbaikan jalan, peningkatan honor aparat pemerintahan di tingkat RT dan RW, serta penyediaan lapangan kerja.

Kegiatan kampanye diakhiri dengan pembagian brosur program dan foto bersama AJP – ASLI.(sm-01/ADV)