Warga Batu Atas Doakan Samirudin – La Muhadi Menangkan Pilkada Buton Selatan
SULTRAMERDEKA.COM – Pasangan Calon Bupati – Wakil Bupati Buton Selatan, Samiruddin – La Muhadi mendapat dukungan dari warga Kecamatan Batu Atas.
Dukungan kepada pasangan nomor urut 1 ini diberikan warga saat keduanya datang berkampanye di Pulau Batu Atas.
Dukungan tersebut disampaikan warga setelah pasangan Salam memaparkan programnya di sektor perikanan, pertanian dan pariwisata serta pembenahan sarana dan prasarana pelayanan publik.
Warga Batu Atas merespons positif dan berharap kepada kepemimpinan Samirudin – La Muhadi.
“Kami berharap Bapak Samirudin bisa menyelesaikan masalah di Batu Atas ini. Kami mendoakan agar saat terpilih nanti, beliau selalu komitmen dengan janjinya kepada warga Batu Atas,” ungkap warga yang hadir.
Samiruddin – La Muhadi juga menyampaikan visinya tampil yaitu Buton Selatan Berbenah.
Keduanya juga berjanji akan meningkatkan infrastruktur terutama listrik rumah, pelabuhan, jalan dan transportasi.
Dengan sentuhan program tersebut, diharap warga akan meningkat kualitas hidupnya serta lebih produktif.
Selain itu, sektor perikanan, pertanian dan pariwisata menjadi fokus pembangunan 2025 – 2030.
Diharapkan pendapatan masyarakat akan bertambah dan perekonomian Buton Selatan akan meningkat.
Pelayanan publik serta pembenahan sarana dan prasarana pemerintahan di ibukota kabupaten akan dilakukan secara konsisten.
Pengurusan administrasi masyarakat dan distribusi Bantuan Langsung Masyarakat akan lebih tepat sasaran.(sm-01/ADV)