Rasak-Afdhal Meriahkan Run 30 Tahun STIE 66 Kendari: Ingatkan Pentingnya Kolaborasi Kampanye Hidup Sehat
SULTRAMERDEKA.COM – Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Kendari, Abdul Rasak dan Afdhal, menghadiri kegiatan “Run for Health” yang diselenggarakan dalam rangka memperingati hari ulang tahun STIE 66 Kendari pada Minggu (20/10/2024).
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya gaya hidup sehat melalui olahraga lari.
Ketua panitia acara, Muhammad Nuzul Qadri, mengatakan kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mempromosikan kesehatan fisik, tetapi juga untuk mempererat hubungan antara berbagai elemen masyarakat.
“Kami sangat mengapresiasi kehadiran Bapak Abdul Rasak dan Afdhal. Ini menunjukkan komitmen mereka terhadap kesehatan masyarakat Kendari, sekaligus memberikan motivasi kepada para peserta,” ujar Mauzul Qadri.
Sementara itu, Abdul Rasak mengatakan dukungan penuh terhadap acara ini dan mengajak masyarakat untuk lebih aktif dalam menjaga kesehatan.
“Olahraga adalah salah satu cara terbaik untuk menjaga kesehatan tubuh dan pikiran. Saya berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan dan semakin banyak diikuti oleh masyarakat,” kata Rasak.
Menambahkan pernyataan Rasak, Afdhal juga menyampaikan pentingnya kolaborasi antara berbagai pihak dalam mempromosikan gaya hidup sehat.
“Kami melihat acara ini sebagai contoh nyata dari sinergi antara pendidikan, kesehatan, dan masyarakat. Dengan semakin banyaknya kegiatan seperti ini, kita bisa membangun generasi yang lebih sehat dan produktif,” ujar Afdhal.
Pasangan nomor urut 5 Rasak-Afdhal ini pun berbaur dengan peserta dan turut serta menyemarakkan acara, yang berlangsung meriah dengan diikuti ratusan peserta dari berbagai kalangan.(sm-02/ADV)