Pilwali Kota Kendari: Yudhianto Mahardika Daftar di Tiga Partai

SULTRAMERDEKA.COM – Yudhianto Mahardika mendaftar di tiga partai untuk tampil dalam Pilwali Kota Kendari tahun 2024.

Tiga partai yang diincar Anggota DPRD Sultra tersebut, yakni Partai Perindo, Nasdem, dan PDIP.

Yudhi mengatakan, dirinya telah mengembalikan berkas di tiga partai dengan target dapat diberikan mandat untuk maju sebagai calon Wali Kota Kendari.

”Target saya bisa mengumpulkan 14 kursi termasuk kursi dari Partai Gerindra,” kata Yudhi kepada sejumlah awak media di Kendari.

Yudhi mengaku sampai saat ini masih menunggu terkait jadwal pendaftaran di Partai Gerindra yang merupakan partainya saat ini.

Yudhi mengaku tampil di Pilwali Kota Kendari untuk mengabdikan diri kepada masyarakat dengan membangun kota menjadi maju dan berkembang dari segi infrastruktur maupun ekonomi.

“Kita lihat sekarang di beberapa titik tidak ada drainasenya, jalan rusak, dan masih ada yang terdampak banjir,” bebernya.(sm-01)