Pilwali Kota Kendari: DPD PAN Instruksikan Kader dan Pengurus Menangkan SKI-Sudirman

SULTRAMERDEKA.COM – DPD PAN Kota Kendari menginstruksikan seluruh kader dan pengurus di semua tingkatan untuk memenangkan pasangan Siska Karina Imran (SKI) – Sudirman dalam Pilwali Kota Kendari 2024.

Kepada seluruh kader dan pengurus PAN dari tingkat kelurahan, kecamatan dan pengurus DPD diinstruksikan untuk mendukung dan memenangkan pasangan SKI-Sudirman di Pilwali Kota Kendari,” kata Sekretaris DPD PAN Kota Kendari, Samsuddin Rahim di DPRD Kota Kendari pada Kamis (15/8/2024) sore.

Wakil Ketua DPRD Kota Kendari ini mengungkap, pihaknya di internal DPD PAN sudah menggelar rapat sebagai langkah memenangkan pasangan SKI-Sudirman.

Legislator Dapil Kadia-Wuawua ini mengatakan, DPD PAN Kota Kendari juga sudah menginstruksikan kepada seluruh pengurus di tingkat kelurahan dan kecamatan untuk melakukan konsolidasi di wilayahnya masing-masing.

“Kita juga agendakan kader akan bertemu dengan SKI-Sudirman secara langsung,” jelas Ketua DPRD Kota Kendari periode 2014-2019 ini.

Ia juga mengatakan DPD PAN Kota Kendari melalui kader di tiap kelurahan akan memfasilitasi pasangan SKI-Sudirman untuk bertemu dengan masyarakat.

“Pertemuannya nanti baik dalam bentuk face to face maupun door to door. Intinya PAN akan berjuang untuk kembali memenangkan calon dukungannya di Pilwali Kota Kendari dalam hal ini pasangan SKI-Sudirman,” tandasnya.

Sebelumnya, pada saat penyerahan SK dukungan yang dilakukan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan juga sudah menyampaikan agar kader PAN di Kota Kendari solid untuk memenangkan pasangan SKI-Sudirman.(sm-01)

Ketgam: SKI-Sudirman saat bertemu Waketum PAN, Yandri Susanto pada 2 Juli 2024 di Jakarta Selatan.