Kuliner Manis di Pinggir Teluk Kendari, Pisang Eppe
Menginjakkan kaki di Kota Kendari, Anda bisa menikmati salah satu kuliner khas Kota Lulo ini. Suguhan kuliner berbahan dasar pisang dengan lumuran gula yang legit dan enak. Warga Kendari akrab menyebutnya dengan pisang eppe.
Kata eppe sendiri berasal dari bahasa Makassar yang berarti jepit. Sesuai dengan namanya, pisang eppe dibuat dengan cara pisang dipipihkan (dijepit). Setelah itu, pisang yang sudah pipih kemudian dibakar. Lalu disajikan dengan saus gula merah cair.
Selain disiram dengan saus gula merah, pisang eppe juga banyak disajikan dengan aneka saus modern seperti saus coklat. Terkadang ditambahkan pula dengan keju, meses, ataupun kacang yang telah dihaluskan.
Pemilihan pisangnya adalah pisang raja karena aromanya khas dan rasanya manis. Namun, banyak juga yang menggunakan pisang jenis lain.
Anda bisa menemukan banyak kuliner khas pisang eppe ini di sepanjang jalan pesisir Teluk Kendari di Jalan Ir. H. Alala dan Jalan Edi Sabara.